Cara Membuat Kode HTML/JavaScript Sendiri

Diterbitkan oleh Unknown on Minggu, 08 Juli 2012



Pada postingan kali ini saya akan membahas bagaimana cara Membuat File JavaScript Milik Sendiri. Saya memposting artikel untuk memberi informasi kepada para newbie seperti saya yang belum tahu bagaimana cara Membuat File JavaScript Milik Sendiri. Membuat File JavaScript Milik Sendiri ini berguna untuk mengoptimalkan kinerja blog kalian. Kenapa bisa begitu mas arman ganteng?? Kalian pasti pernah memasang aplikasi widget/gadget atau yang lain dengan memasukan banyak script di konten untuk dipasang di blog kalian.

Seperti contoh kita menemukan sederet kode HTML untuk aplikasi Efek turun salju pada blog Dengan javascript debawah ini:


<script src="http://sakawku.googlecode.com/files/sakawku.blogspot.com-Snow.js" type="text/javascript"></script>


Perhatikan tulisan yang berkedip yang di awali dengan kode src menurut para ahli HTML artinya memanggil tulisan yang berkedip di akhiri dengan ekstension js (JavaScript). Coba bayangkan kalau ada 10 orang yang memasang aplikasi ini dengan kode di atas dan mereka membukanya secara bersamaan. Maka tentunya blog kita akan terasa lemot dalam membuka aplikasi yang kita pasang, karena ke 10 orang tersebut hanya memanggil 1 file JavaScript. Maka disinilah optimalisai blog diperlukan dengan Membuat JavaScript Milik Sendiri. He sudah seperti pakar HTML saja obrolannya.

Untuk itu kita harus hosting sendiri file JavaScript tersebut dengan cara :

1. Download terlebih dahulu file JavaScriptnya dengan cara Copy Paste Link yang berkedip di atas Pada new tab browser atau IDM





2. Maka akan muncul File JavaScript yang akan kita download, lalu tekan save file/ download.





3. Buka File nya di folder tempat menyimpan hasil download lalu Rename dengan nama yang kalian inginkan.




4. Setelah itu tinggal hosting file JavaScript tersebut, untuk caranya bisa di lihat di postingan saya sebelumnya tentang Cara Membuat File Hosting di Google Code.

5. Tinggal ganti tulisan yang berkedip
dengan file JavaScript hasil buatan kalian sendiri.


<script src="Nama File JavaScript hasil hosting kalian.js" type="text/javascript"></script>

6. Selamat kini kalian sudah bisa Membuat File JavaScript Milik Sendiri

Catatan : Apabila setelah kita download file JavaScript pada cara no. 2 yang muncul berupa kode HTML di layar tab new browser tersebut maka tinggal di Save As

Sekarang kalian juga bisa membuat Efek Pelangi Link Blog dan lain-lain dengan menggunakan file javascript kalian sendiri. Apabila ada yang membingungkan silahkan berkomentar insya'allah saya akan bantu sebisa saya.
Semoga bermanfaat


By: Pranadipa

{ 3 komentar... read them below or add one }

HAIRUL ALAM mengatakan...

thanks infonya oke banget. tapi kenapa ya muncul pesan error 502 ketika saya mau upload file tsb. setelah didownload dan direname.. summary :coba03, description :try for the first time,file : file di laptop (coba03.js)
gimana solusinya...?

Unknown mengatakan...

dicoba ahh...maklum masih newbie

Unknown mengatakan...

Terima kasih artikel cara membuat kode html java script langkah2nya cukup mudah dan sangat bermanfaat
Kunjungi website kampus saya http://www.atmaluhur.ac.id/

Kunjungi website saya https://hiko.mahasiswa.atmaluhur.ac.id

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...